Deskripsi Pemahaman Mahasiswa Tentang Metabolit Sekunder dari Ekstrak Daun Jure Sebagai Insektisida Nabati Melalui Pembelajaran Berbasis Riset

Sitti Masita A. Pakaya, Opir Rumape, Wiwin Rewini Kunusa

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui metabolit sekunder dari ekstrak daun jure yang dapat digunakan sebagai insektisida nabati dan mendeskripsikan pemahaman mahasiswa tentang metabolit sekunder dari ekstrak daun jure sebagai insektisida nabati melalui pembelajaran berbasis riset. Metode yang digunakan yaitu eksperimen laboratorium yang dilakukan dalam beberapa tahap. Ekstraksi dilakukan dengan teknik maserasi dan fraksinasi, dilakukan uji fitokimia dan uji hayati fraksi-fraksi aktif pada larva kumbang kepik. Uji hayati fraksi-fraksi daun jure memberikan hasil aktivitas antimakan tertinggi terhadap larva kumbang kepik dengan pengamatan yang dilakukan selama 1×24 jam, ditemukan fraksi etil asetat pada variasi konsentrasi 10%, yaitu memberikan nilai penghambatan makan sebesar 100% diikuti dengan fraksi metanol pada variasi konsentrasi 10% dengan nilai penghambatan makan sebesar 88,67% dan terakhir fraksi n-heksan 85,34% pada variasi konsentrasi 10%. Untuk uji mortalitas larva kumbang kepik pengamatan dilakukan selama 1×24 jam menunjukkan bahwa tingkat mortalitas larva kumbang kepik dengan menggunakan fraksi etil asetat dengan konsentrasi 10% mencapai 66,67%, untuk fraksi metanol dan n-heksan pada konsentrasi 10% menunjukkan tingkat kematian pada larva sebesar 60%. Hasil penelitian yang didapat dalam eksperimen laboratorium digunakan dalam aplikasi pembelajaran berbasis riset yang dilakukan oleh mahasiswa. Hasil tes belajar mahasiswa menunjukkan hasil yang sangat memuaskan dengan 17 mahasiswa memperoleh ketuntasan dengan nilai 70,22 – 94,66 sedangkan 5 mahasiswa tidak tuntas dengan nilai 64,88-69,33.

Keywords


Daun jure, Insektisida Nabati, Antimakan, Mortalitas, Pembelajaran Berbasis Riset

References


Alade, Oluwatomi M., & Angela, C. Ogbo. (2014). A Comparative Study of Chemistry Students’ Learning Styles Preferences in Selected Public and Private School in Lagos Metropolis. Journal of Research & Method in Education 4(1):45-53.

Arivoli, S., Samuel, Tennyson. (2013). Antifeedant activity, developmental indices and morphogenetic variations of plant extracts against Spodoptera litura (Fab) (Lepidoptera:Noctuidae). Journal of Entomology and Zoology Studies 1(4):87-96.

Biradar, Sanjay R., Rachetti, Bhagyashri D. (2016). Qualitative and Quantitative Analysis of Micropropagated Centella asiatica L. Journal of Pharmacy 6(2):72-76.

Blume, Stefan. (2015). Die Lernfabrik-Research-based Learning for Sustainable Production Engineering. Procedia 32: 126-131.

Gupta, Sudhakar., Harpreet, Singh., Monika, Gupta. (2017). Influence of Ethanol Leaf Extract of Nerium oleander on the Life-Table Characteristics and Developmental Stages of Paederus fuscipes.

Harborne, J.B. (1987). Metode Fitokimia (Penerjemah Kosasih Padmawinata dan Iwang Soediro). Bandung: ITB.

Isman, M. B. (2000). Plant Essential Oils for Pest and Disease Management. Crop Protection 19(8-10):603-608.

Isnawati, Rina,. Murni, Nelfita,. (2015). Uji Daya Bunuh Ekstrak Daun Nerium oleander L. Terhadap Larva Nyamuk Aedes aegypti dan Culex quinquefasciatus. Jurnal Vektor Penyakit 9(2): 59-64.

Na’imah, Nur Jannatu, Supartono., Sri, Wardani. (2015). Penerapan Pembelajaran Berbasis Proyek Berbantuan E-Learning Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa. Jurnal Inovasi Pendidikan Kimia 9(2):1566-1574.

Purwanto, Ngalim. (2009). Evaluasi Hasil Belajar. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Sarwar, Muhammad., Salman, Muhammad. (2015). Insecticides Resistance in Insect Pests or Vectors and Development of Novel Strategies to Combat Its Evolution. International Journal of Bioinformatics and Biomedical Engineering 1(3):344-351.

Siahaya, V. G., dan R. Y. Rimthe. (2014). Uji Ekstrak Daun Pepaya (Carica papaya) Terhadap Larva Plutella xylostella (Lepidoptera: Plutellidae). Jurnal Ilmu Budidaya Tanaman 3(2):112-116.

Sudjana, Nana. (2011). Dasar Pembelajaran dan Pengajaran. Jakarta: Rineka Cipta

Sugiyono. (2014). Metode Penelitian Pendidikan. Bandung: Alfabeta.

Sutanto, Rachman. (2002). Pertanian Organik. Yogyakarta: Kanisius.

Widayati, Diah Tri., Djoko, L., Edia, R., Gentur, S., Harsono., Retno, P. S., Sajarwa. (2010). Pedoman Umum Pembelajaran Berbasis Riset (PUPBR). Yogyakarta: Universitas Gadjah Mada.

Zibbu, Garima., Batra, Amla. (2010). A Review on Chemistry and Pharmacological Activity of Nerium oleander L. Journal of Chemical and Pharmaceutical Research 2(6):351-358.




DOI: https://doi.org/10.34312/jjec.v1i1.2072

Refbacks

  • There are currently no refbacks.



Editorial Office


Department of Chemistry, Universitas Negeri Gorontalo
Jl. Prof. Dr. Ing. B. J. Habibie, Moutong, Tilongkabila, Bone Bolango 96554, Gorontalo, Indonesia

E-mail: jjec@ung.ac.id

http://wa.me/6285341773856 (Call/sms/wa)

Jambura Journal of Educational Chemistry (p-ISSN: 2655-7606| e-ISSN: 2656-6427) by Department of Chemistry Universitas Negeri Gorontalo. This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License. Powered by Public Knowledge Project OJS