Hubungan Pengetahuan Bidan Dengan Penerapan Penggunaan Partograf di Ruang Kebidanan RSUD Toto Kabila Kabupaten Bone Bolango

Suwarly Mobiliu

Abstract


Sebagian besar penyebab kematian dapat dicegah dengan penanganan yang akurat. Salah satu upaya yang dapat dilakukan adalah meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan petugas kesehatan dalam menolong persalinan, seperti penggunaan partograf dalam persalinan yaitu alat bantu untuk membuat keputusan klinik, memantau, mengevaluasi dan menatalaksana persalinan. Partograf dapat digunakan untuk mendeteksi dini masalah dan penyulit dalam persalinan sehingga dapat sesegera mungkin menatalaksana masalah tersebut atau merujuk ibu dalam kondisi optimal Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pengetahuan bidan dengan penggunaan penerapan partograf di ruang kebidanan RSUD Toto Kabila Kabupaten Bone Bolango. Jenis penelitian adalah survei analitik dengan pendekatan Cross Sectional Study. Pengumpulan data primer melalui wawancara terhadap 24 bidan yang menjadi responden. Data sekunder diperoleh pada RSUD Toto Kabila Kabupaten Bone Bolango. Semua analisis data dilakukan dengan bantuan komputer yaitu SPSS 16.0. Hasil penelitian menunjukan bahwa p value = 0,039 dan derajat kemaknaan α = 0,05 (0,039 < 0,05), ini artinya nilai P < 0,05. Kesimpulan; ada hubungan signifikan antara pengetahuan bidan dengan penggunaan penerapan partograf diruang kebidanan RSUD Toto Kabila Kabupaten Bone Bolango

Refbacks

  • There are currently no refbacks.