PENGARUH PENGGUNAAN ASAM CUKA DAN SUBSTITUSI SUSU KEDELAI TERHADAP BAU TAHU SUSU

Umbang Arif Rokhayati

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan pengaruh substitusi susu kedelai terhadap bau tahu susu. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen dengan menggunakan rancangan acak kelompok (RAK) dan menggunakan 10 panelis yang terlatih sebagai blok, kemudian dilanjutkan dengan pembanding orthogonal. Sebagai faktor pertama adalah substitusi susu kedelai (s) yang terdiri dari substitusi 25 % (s1), substitusi 50 % (s2) dan Substitusi 75 % (s3) dan faktor kedua adalah dosis asam cuka (a) yang terdiri dari dosis 14 cc (a1) dan dosis 21 cc (a2) setiap perlakuan diulang tiga kali. Terdapat perbedaan bau tahu susu pada substitusi 25 persen, substitusi 50 persen dan substitusi 75 persen pada penggunaan dosis asam cuka 14 cc dan 21 cc. Substitusi susu kedelai 50 persen dan dosis asam cuka 14 cc menghasilkan bau yang disukai masyarakat.

Refbacks

  • There are currently no refbacks.