Penerapan Metode Forward Chaining untuk Mendiagnosa Penyakit Menular Seksual

Adin Pakaya, Abd. Aziz Bouty, Rampi Yusuf

Abstract


Penyakit Menular Seksual (PMS) merupakan penyakit yang dapat menyebabkan rasa sakit jangka panjang yang bahkan berkahir dengan kematian apabila tidak ditangani dengan semestinya. Penyakit ini timbul atas pola hidup yang kurang baik dan dari faktor resiko penyakit yang lain. Selama ini penanganan penyakit sInfeksi Menular Seksual ditangani langsung oleh dokter spesialis Kulit dan Kelamin. tugas akhir ini membahas mengenai perancangan, pengimplementasian dan pengujian sebuah sistem pakar untuk mendiagnosa penyakit menular seksual berdasarkan gejala yang dirasakan atau yang terjadi pada pasien serta memberikan pencegahan dan pengobatan yang tepat sesuai kondisinya. Sistem ini menggunakan metode certainty factor (factor kepastian) dalam pengambilan keputusan. Metode ini mendefinisikan hubungan gejala dengan diagnosis penyakit secara pasti. Selain itu, sistem ini menggunakan inferensi forward chaining. Sistem ini dibangun dengan menggunakan bahasa pemograman Hypertext Preprocessor (PHP) untuk web Codeigniter sebagai framework PHP sedangkan untuk android mengunakan bahasa pemograman Javascript front end dan VUE JS sebagai frameworknya. serta Rest API sebagai transfer data dari Web ke Android, untuk penyimpanan data menggunakan database MySQL. Dari hasil pengujian berdasarkan Black Box dan White Box yang telah dilakukan sistem pakar ini layak digunakan untuk mendiagnosa penyakit Menular Seksual, karena hasil yang ditampilkan pada sistem ini sama dengan hasil dari pakar sehingga tidak ditemukannya error data.

Kata Kunci : Penyakit Menular Seksual, Certainty Factor, Forward Chaining


Keywords


Penyakit Menular Seksual; Forward Chaining; Certainty Factor;

Full Text:

PDF

References


Alim, Syahirul, Peni Puji Lestari, and Rusliyawati Rusliyawati. "Sistem Pakar Diagnosa Penyakit Tanaman Kakao Menggunakan Metode Certainty Factor Pada Kelompok Tani Pt Olam Indonesia (Cocoa) Cabang Lampung." Jurnal Data Mining Dan Sistem Informasi 1.1 (2020): 26-31.

A. Rulloh, D. Mahmudah and H. Kabetta, "Implementasi REST API pada Aplikasi Panduan Kepaskibraan Berbasis Android," Teknikom, vol. 1, 2017.

Dharma, A. K. (2016). Trik Kolaborasi Android dengan PHP dan My Sql. Yogyakarta: Lokomedia

D. Irawan, Y. Rahsel, and T. Udin, ―Perancangan Electronic Commerce Berbasis B2C Pada Toko Atk Sindoro,‖ J. TAM ( Technol. Accept. Model ), vol. 8, no. 1, pp. 5862, 2017.

Hartati, Sri 2017. Sistem Aplikasi Educhat Stmik Pringsewu Berbasis Android Sebagai Media Komunikasi Dan Informasi. Jurnal Teknosi UNAND 3(1): 14352.

Kurnianto, Bima Dwi, Dawam Zainul Husna, and Ziyan Basyarah Mansyur. "Sistem Pakar Diagnosa Penyakit Kelamin Pada Pria Menggunakan Metode Forward Chaining Dan Certainty Factor Berbasis Web." SEMNASTEKNOMEDIA ONLINE 4.1 (2016): 3-6.

K. Fergiawan Listianto, Fauzi, Rita Irviani, ―Aplikasi E-Commerce Berbasis Web Mobile Pada Industri Konveksi Seragam Drumband Di Pekon Klaten Gadingrejo Kabupaten Pringsewu,‖ J. TAM ( Technol. Accept. Model ), vol. 8, no. 2, pp. 146–152, 2017.

Nuryana, A. 2017. SISTEM PAKAR NUTRITION PLAN UNTUK ORANG DEWASA DENGAN METODE FORWARD CHAINING BERBASIS WEBSITE. Jurnal Teknologi Informasi dan Terapan (J-TIT), 4(1), 25-32.

Purnomo, Dwi. (2017). Model Prototyping Pada Pengembangan Sistem Informasi.

Jurnal Informatika Merdeka Pasuruan, Vol. 2, No.2, pp. 54-61.

Puspitasari, Denok, Entin Martiana, and Yuliana Setiowati. "Sistem Pakar Diagnosa Diabetes Nefropathy Dengan Metode Certainty Factor Berbasis Web dan Mobile." EEPIS Final Project (2010).

Ulfa,R. (2021).Mengukur kepuasan sistem informasi bimbingna konseling (E-BK) mengunakan System Usability Scale (SUS) di SMK Negeri Banda Aceh. Universitas Islam Negeri Ar-Raniry.

Widians, Joan Angelina, Novianti Puspitasari, and Aji Ayu Muvita Putri. "Penerapan Teorema Bayes dalam Sistem Pakar Anggrek Hitam." Inform. Mulawarman J. Ilm. Ilmu Komput 15.2 (2020): 75.




DOI: https://doi.org/10.37031/diffusion.v3i1.18566

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2023 Adin Pakaya, Abd. Aziz Bouty, Rampi Yusuf

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.


Diffusion: Journal of Systems and Information Technology
Department of Information System, Universitas Negeri Gorontalo
Engineering Faculty Building, 1st Floor
Jl. Prof. Dr. Ing. B. J. Habibie, Bone Bolango, Gorontalo, 96119, Indonesia
Phone: +62 (435) 821125, Fax: +62 435 821752
Email: diffusion.jurnal@ung.ac.id



This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.