KECEPATAN TENDANGAN PESILAT PUSAT PENDIDIKAN DAN LATIHAN OLAHRAGA PELAJAR GORONTALO 2023

Syarif Hidayat, Suprianto Kadir, Arief Ibnu Haryanto, Ucok Hasian Refiater

Abstract


Olahraga pencak silat, mempunyai beragam jenis tendangan yang dapat dipakai dalam pertandingan maupun kesenian. Pelatih yang baik tentunya akan memperhatikan perkembangan secara detail dari kemampuan atletnya. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk melakukan survei kecepatan tendangan Pesilat Pusat Pendidikan dan Latihan Pelajar (PPLP) Provinsi Gorontalo. Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian deskriptif kuantitatif menggunakan survei dan teknik tes. Populasi penelitian ini yaitu atlet pencak silat yang berlatih di Pusat Pendidikan Latihan Pelajar (PPLP) Provinsi Gorontalo tahun 2023 yang berjumlah 22 atlet. Sedangkan sampel diambil dengan teknik Accidental Sampling dikarenakan kebetulan atlet pencak silat yang ditemui berjumlah 14 yang terdiri dari 9 atlet putra dan 5 atlet putri. Teknik pengumpulan data menggunakan instrumen pengukuran kecepatan tendangan yang diadaptasi dari buku Johansyah Lubis. Hasilnya, untuk tendangan depan sebagian besar memperoleh kategori cukup. Tendangan sabit sebagian besar memperoleh kategori baik. Sedangan tendangan samping sebagian besar memperoleh kategori kurang. Pelatih hendaknya menggunakan metode latihan yang tepat guna. Pelatih hendaknya mengikuti program periodisasi latihan yang telah dibuat mulai dari tahapan latihan umum sampai dengan pra kompetisi agar mempunyai hasil yang diinginkan.

Keywords


kecepatan; tendangan; pesilat

Full Text:

PDF

References


Ali, A., Salabi, M., & Jamaluddin, J. (2022). Pengaruh Latihan Resistance Band terhadap Kecepatan Tendangan Samping Atlet Pencak Silat. Gelora : Jurnal Pendidikan Olahraga Dan Kesehatan IKIP Mataram, 9(2). https://doi.org/10.33394/gjpok.v9i2.6580

Candra, J., & Natas Pasaribu, A. M. (2020). Kontribusi Keseimbangan dan Daya Ledak Otot Tungkai Terhadap Kemampuan Tendangan Samping Atlet Pencak Silat Tapak Suci Kota Bekasi. COMPETITOR: Jurnal Pendidikan Kepelatihan Olahraga, 11(3). https://doi.org/10.26858/com.v11i3.13400

HARGO. (2017, April). Sengketa Lahan PPLP-SMK Kesehatan: Atlet-Pelatih Resah, Prestasi Olahraga Terancam. Harian Gorontalo. https://hargo.co.id/berita/sengketa-lahan-pplp-smk-kesehatan-atlet-pelatih-resah-prestasi-olahraga-terancam-2habis/

Hayati, R., & Endriani, D. (2021). Pengaruh Latihan Plyometric Double Leg Speed Hop dan Single Leg Bounding Terhadap Kecepatan Tendangan Sabit pada Atlet Putra Perguruan Pencak Silat Al-Hikmah Ar-Rahiim Kabupaten Deli Serdang. JURNAL PRESTASI, 5(2). https://doi.org/10.24114/jp.v5i2.28855

Hidayat, S., & Haryanto, A. I. (2021). Pengembangan Tes Kelincahan Tendangan Pencak Silat. Jambura Journal of Sports Coaching, 3(2). https://doi.org/10.37311/jjsc.v3i2.11338

Hidayat, S., & Haryanto, A. I. (2022). Kombinasi latihan fisik dan teknik: Efek terhadap kecepatan tendangan sabit dan ketahanan anaeorob. Multilateral: Jurnal Pendidikan Jasmani Dan Olahraga, 21(2), 156–168. https://doi.org/10.20527/multilateral.v21i2.13604

Hidayat, S., & Kadir, S. (2020). Kontribusi Daya Ledak Otot Tungkai dan Keseimbangan Terhadap Hasil Tendangan Depan Atlet Pencak Silat Program Studi Pendidikan Kepelatihan Olahraga Fakultas Olahraga dan Kesehatan Universitas Negeri Gorontalo. COMPETITOR: Jurnal Pendidikan Kepelatihan Olahraga, 10(2). https://doi.org/10.26858/com.v10i2.13188

Kadir, S., & Haryanto, A. I. (2021). Development of the Gyaku Tsuki and Mawashi Geri Speed Test. COMPETITOR: Jurnal Pendidikan Kepelatihan Olahraga, 13(2). https://doi.org/10.26858/cjpko.v13i2.19059

Kamarudin, Z., & Hanafi, R. (2020). Powerotot Tungkai dan Kelentukan Terhadapkemamapuan Tendangan Sabit Atlet Pencak Silat PPLP–Daerah Kabupaten Meranti. Jurnal Altius:Jurnal Ilmu Olahraga Dan Kesehatan, 9(1), 73–82.

Lubis, J. (2004). Pencak Silat Panduan Praktis. PT Raja Grafindo Persada.

Lungit Wicaksono, Totok Sardianto, & Dimas Duta Putra Utama. (2020). Pengaruh Latihan Pencak Silat Menggunakan Beban Dempel Terhadap Kecepatan Tendangan Depan Pesilat di Padepokan PSHT Cabang Lampung Barat. Jurnal Kejaora (Kesehatan Jasmani dan Olah Raga), 5(2). https://doi.org/10.36526/kejaora.v5i2.958

Nabila, Y., Malinda, M. S., Maulana, Y. I., & Panggraita, G. N. (2021). Pengaruh Latihan Tendangan Menggunakan Ban Karet Terhadap Hasil Tendangan Sabit Pencak Silat. Halaman Olahraga Nusantara (Jurnal Ilmu Keolahragaan), 4(1). https://doi.org/10.31851/hon.v4i1.5074

Nasution, J. N., & Heri, Z. (2017). Pengaruh Latihan Tendangan Depan dari Posisi Jongkok dengan Latihan Menggunakan Beban di Kaki Terhadap Hasil Kecepatan Tendangan Depan Pada Atlet Pencak Silat Putra Perguruan Harimau Hijaiyah Langkat Kabupaten Langkat Tahun 2015. Jurnal Ilmiah Sport Coaching and Education, 1(1). https://doi.org/10.21009/jsce.01107

Sudirman, R. (2015). Pengaruh Metode Latihan Pliometrik dan Maxex dengan Kekuatan Terhadap Kecepatan Tendangan Sabit Pencak Silat di STKIP Budhi Rangkasbitung. Jurnal Multilateral, 14(1), 54–61.

Vai, A., & Ramadi, R. (2018). Korelasi Antara Kekuatan Daya Ledak Otot Kaki dengan Kelincahan Tendangan Depan pada Atlet Pencak Silat PPLP Pekanbaru Riau. Journal Of Sport Education (JOPE), 1(1). https://doi.org/10.31258/jope.1.1.27-33




DOI: https://doi.org/10.37905/jscaj.v2i1.20942

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


 
slot online slot gacor slot