PERBEDAAN PENGARUH LATIHAN DOUBLE LEG SPEED HOPS DAN MAXIMUM EXERCISE TERHADAP KECEPATAN TENDANGAN DEPAN PADA ATLET PENCAK SILAT DI SMK NEGERI 1 GORONTALO
Abstract
Tendangan merupakan kemampuan yang harus dimiliki oleh setiap pesilat untuk memenangkan pertandingan dan harus dilakukan dengan tenaga yang kuat serta memiliki kecepatan yang baik pada arah sasaran. Kecepatan sangat di butuhkan oleh seorang atlet saat melakukan tendangan agar tendangan tersebut tidak mudah di patahkan oleh lawan. Pada hasil suvey masi banyak atlet yang tidak memiliki kecepatan saat melakukan tendangan khususnya saat melakukan tendangan lurus. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh latihan double leg speed hops dan maximum exerciseterhadap kecepatan tendangan depan pencak silat, dan perbedaan pengaruh latihan Double leg speed hops dan Maximum exercise terhadap kecepatan tendangan depan pencak silat. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen, rancangan penelitian menggunakan desain penelitian one group pretest and posttest design. Sampel berjumlah 20 atlet putra di SMK N 1 Gorontalo cabang olahraga pencak silat. Hasil Temuan membuktikan bahwa latihan double leg speed hops dan maximum exercise sama-sama dapat meningkatkan kecepatan tendangan tetapi latihan maximum exercise lebih baik di bandingkan latihan double leg speed hops untuk meningkatkan kecepatan tendangan depan pada atlet pencak silat di SMK N 1 Gorontalo.
Keywords
Full Text:
PDFReferences
Arifin, H. S., & Nur, W. (2014). Pengaruh Latihan Split Squat Jump Terhadap Peningkatan Kecepatan Tendangan Lurus Pada Atlet Perguruan Pencak Silat Persaudaraan Setia Hati Terate. Jurnal Multilateral, 13(2), 140–150.
Dewi, A., Setiawan, D., & Yuliandi, R. (2018). Pengaruh Meditasi Dalam Meningkatkan Akurasi Tendangan Pada Atlet Pencak Silat Di Organisasi Psht Kabupaten Banyuwangi. Jurnal Kejaora (Kesehatan Jasmani Dan Olahraga), 3(1), 154–161. https://doi.org/10.36526/kejaora.v3i1.203
Ediyono, S., & Widodo, S. T. (2019). Memahami Makna Seni dalam Pencak Silat | Ediyono | Panggung. Panggung, 29(3), 300–313.
Guntur Sutopo, W., & Misno. (2021). Analisis Kecepatan Tendangan Sabit Pada Pesilat Remaja Perguruan Pencak Silat Tri Guna Sakti Di Kabupaten Kebumen Tahun 2020. JUMORA: Jurnal Moderasi Olahraga, 1(01), 27–34. https://doi.org/10.53863/mor.v1i01.131
Hayati, R., & Endriani, D. (2021). Pengaruh Latihan Plyometric Double Leg Speed Hop Dan Single Leg Bounding Terhadap Kecepatan Tendangan Sabit Pada Atlet Putra Perguruan Pencak Silat Al-Hikmah Ar-Rahiim Kabupaten Deli Serdang. Jurnal Prestasi, 5(2), 88. https://doi.org/10.24114/jp.v5i2.28855
Hidayat, S., Kadir, S., Haryanto, A. I., & Refiater, U. H. (2023). Kecepatan Tendangan Pesilat Pusat Pendidikan Dan Latihan Olahraga Pelajar Gorontalo 2023. Jambura Sports Coaching Academic Journal, 2(1), 49–56. https://doi.org/10.37905/jscaj.v2i1.20942
Kusuma, D. W. C. W., Syarifoeddin, E. W., & Muhsan, M. (2022). Pengaruh Latihan Maxesterhadap Peningkatan Power Otot Tungkai Pada Atlit Bola Basket Sman 2 Aikmel Tahun 2019. JOURNAL SPORT SCIENCE HEALTH AND TOURISM OF MANDALIKA (JONTAK) e-ISSN 2722-3116, 3(1), 40. https://doi.org/10.36312/jontak.v3i1.240
Nugraha, H., Soetardji, & Junaidi, S. (2014). Latihan Split Jumps Dan Alternate Leg Bounds Untuk Meningkatkan Power Tendangan Jejag Pada Pencak Silat. Journal of Sport Sciences and Fitness, 3(2), 1–5.
Nurul Ihsan, S. (2018). Sumbangan konsentrasi terhadap kecepatan tendangan pencak silat. Media Ilmu Keolahragaan Indonesia, 8(1), 1–6. https://journal.unnes.ac.id/nju/index.php/miki/article/view/11873/8596
Santoso, D. A., & Hidayad, M. (2016). Pengaruh Latihan Plyometric Split Jumps Dan Double Leg Speed Hop Terhadap Kecepatan Tendangan Depan Pada Siswa Putra Ekstrakurikuler Pencak Silat Di Smp Negeri 2 Kalipuro Tahun Pelajaran 2015/2016. Jurnal Kejaora, 1(2), 44–50.
Sudirman, R. (2015). Pengaruh Metode Latihan Pliometrik Dan Maxex Dengan Kekuatan Terhadap Kecepatan Tendangan Sabit Pencak Silat Di Stkip Budhi Rangkasbitung. Jurnal Multilateral, 14(Olahraga), 54–61.
Buku Teks:
Erwin Setyo Kriswanto. (2015). Penak Silat (1st ed.). PUSTAKABARUPRESS.
Johansyah Lubis & Hendro Wardoyo. (2016). Pencak Silat. PT RajaGrafindo Persada, Jakarta.
Johansyah, H. 2014. Pencak Silat. PT. Raja Grafindo Persada, Jakarta.
Sugiyono. (2022). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D.
Skripsi/Tesis/Desertasi:
Insan, S. R. (2024). Pengaruh Latihan Barbel Squat Dan Maximum Exercise Terhadap Power Otot Tungkai Pada Pemain Bola Voli Irtuha Club Jangga Baru. Pengaruh latihan Barbel Squat Dan Maximum Exercise Terhadap Power Otot Tungkai Pada Pemain Bola Voli Irtuha Club Jangga Baru, 1-100.
DOI: https://doi.org/10.37905/jscaj.v4i1.30921
Refbacks
- There are currently no refbacks.