IMPLEMENTASI SDGs PADA PROGRAM KERJA DESA SEBAGAI UPAYA PEMULIHAN EKONOMI DIERA KENORMALAN BARU MELALUI PENDAMPINGAN PERENCANAAN PEMBANGUNAN DESA DEME 2 KECAMATAN SUMALATA TIMUR KABUPATEN GORONTALO UTARA

Febriyanti Febriyanti, Djuna Lamondo

Abstract


Sustainable Development Goals  (SDGs) adalah upaya terpadu mewujudkan Desa tanpa kemiskinan dan kelaparan, Desa ekonomi tumbuh merata, Desa peduli kesehatan, Desa peduli lingkungan, Desa peduli pendidikan, Desa ramah perempuan, Desa berjejaring dan Desa tanggap budaya untuk percepatan pencapaian tujuan pembangunan berkelanjutanMelalui implementasi SDGs, diharapkan arah tujuan pembangunan Desa akan lebih terarah, terukur dan mandiri. Pelaksanaan program KKN Tematik Desa Membangun telah berdasarkan pada sasaran RENSTRA Kemendes PDTT Tahun 2020-2024 yang bertujuan untuk  mendorong terwujudnya Desa berkembang dan mandiri, serta meningkatnya pengetahuan masyarakat agar mampu melakukan inovasi untuk peningkatan taraf hidup masyarakat sesuai pencapaian SDGs. Berdasarkan tujuan tersebut, dalam rangka mempercepat  pencapaian  SDGs Desa Deme 2 Kecamatan Sumalata Timur Kabupaten Gorontalo Utara khususnya di Era kenormalan baru dan sebagai persiapan untuk masa pasca pandemic COVID-19, maka perlu  prioritas dan fokus  pembangunan diantaranya adalah percepatan  pencapaian SDGs melalui penyusunan dan pelaksanaan program kreatif yang sesuai dengan tipologi SDGs dengan menerapkan pembangunan berkelanjutan tingkat desa. Adapaun Program kegiatan yang telah dilaksanakan dalam rangka memprcepat pemulihan ekonomi dan perencanaan pembangunan Desa Deme 2 yaitu (1). Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrembang), (2). Kegiatan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) melalui pemberdayaan masyarakat dengan melaksanakan sosialisasi dan pelatihan pemanfaatan sampah plastik dan limbah cangkang kerang. Selain itu terdapat beberapa program tambahan yang dilaksanakan untuk pengembangan potensi Desa Deme 2 diantaranya (1). Pembuatan Spot Foto di Pulau Diyonumo , (2). Pembuatan Papan Penanda, Rumah Warga dan Lokasi Sekolah dan (3). Pekan Olahraga dan Seni Desa (POSDU). Kerjasama yang terjalin antara masyarakat, pemerintah Desa dan mahasiswa program KKN Tematik Desa Membangun membuat program kerja yang dilaksnakan terealisasi dengan baik dan memberikan manfaat yang luar biasa untuk pembangunan desa Deme 2 Kecamatan Sumalata Timur Kabupaten Gorontalo Utara


Keywords


Sustainable Development Goals (SDGs), Program KKN Tematik Desa Membangun, Pemulihan Ekonomi Desa, Pembangunan Desa

Full Text:

PDF

References


Badan Pusat Statistik. (2014). Statistik Potensi Desa Indonesia 2014. Jakarta: Badan Pusat Statistik.

Desmiyawati, Hasan, H., Samsir, & Azlina, N. (2015). Pemberdayaan Masyarakat Pesisir Melalui Skema Pembiayaan Kerjasama Pemerintah Dengan Swasta Dan Corporate Social Responsibility. Jurnal Ilmiah Akuntansi dan Bisnis, 89-95.

Djafar, R., & Sune, U. (2019). Pengentasan Kemiskinan Berbasis Pemberdayaan Masyarakat di Kabupaten Pohuwato. Madani Jurnal Politik Dan Sosial Kemasyarakatan, 11(3), 246-270.

Hoelman, Mickael B., 2015. Bona Tua & Sune, U. (2019). Pengentasan Kemiskinan Berbasis Pemberdayaan Masyarakat di Kabupaten Pohuwato. Madani Jurnal Politik Dan Sosial Kemasyarakatan, 11(3), 246-270.

Iswari, I Gusti Ayu Yogi, Indrayani Luh, Suwena Kadek Rai. (2019). Pemberdayaan Masyarakat Pesisir Dalam Upaya Meningkatkan Ekonomi Di Dusun Pangkung Dedari, Desa Melaya, Kecamatan Melaya. Jurnal Pendidikan Ekonomi, Volume 11 No. 2 Tahun 2019

Panduan Fasilitasi Penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKP Desa) Tahun 2020.

Rancangan Renstra 2020-2024. Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal Dan Transmigrasi Republik Indonesia. https://www.kemendesa.go.id/berita/view/publikasi/359/rancangan-renstra-2020-2024

Undang-undang Republik Indonesia Nomor 6 tahun 2014 Tentang Desa Membangun.

United Nations Development Programme – Indonesia Report. (2015). Indicators and Data Mapping to Measure Sustainable Development Goals (SDGs) Targets Case of Indonesia 2015




DOI: https://doi.org/10.37905/sibermas.v11i5.12457

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

Published by:

LPPM Universitas Negeri Gorontalo

Jln. Jenderal Sudirman No.6 Kota Gorontalo

Homepage : http://lppm.ung.ac.id

E-mail: lpm@ung.ac.id

Creative Commons License
Jurnal Sibermas (Sinergi Bersama Masyarakat) is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License