PENGARUH MULTIMEDIA INTERAKTIF TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA KELAS X RPL PADA MATA PELAJARAN PEMROGRAMAN DASAR

Nur'ain Maku, Dian Novian, Rochmat Mohammad Thohir Yassin

Abstract


Mata pelajaran Pemrograman Dasar khususnya materi pengenalan bahasa pemrograman dalam proses pembelajaran masih belum beroperasi secara maksimal karena masih menggunakan media pembelajaran konvensional sehingga masih sulit bagi siswa untuk belajar disebabkan materi tersebut hanya disampaikan dari guru. Oleh sebab itu, siswa akan sulit memahami materi pelajaran dan akan merasa bosan serta dapat berdampak pada penurunan hasil belajar. Tujuan penelitian ini adalah: (1) mengetahui pengaruh multimedia interaktif terhadap hasil belajar siswa; dan (2) mengetahui seberapa besar pengaruh multimedia interaktif terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran pemrograman dasar. Penelitian ini menggunakan metode penelitian eksperimen semu dengan desain penelitian nonequivalent control group. Dalam penelitian ini sampel yang menggunakan multimedia interaktif adalah kelas X RPL 1 sebagai kelas eksperimen, dan yang menggunakan multimedia non-interaktif adalah kelas X RPL 3 sebagai kelas kontrol, kelas yang digunakan adalah yang termasuk pada penjadwalan A yang berjumlah 30 orang yang berada di SMK Negeri 1 Gorontalo. Instrumen yang digunakan berupa soal-soal pretest untuk mengetahui kemampuan awal siswa sebelum kegiatan pembelajaran dan posttest untuk mengetahui kemampuan siswa setelah kegiatan proses pembelajaran, kedua soal tes tersebut dapat digunakan untuk melihat hasil belajar siswa. Berdasarkan hasil penelitian yang didasarkan pada analisis data dan pengujian hipotesis, di dapat bahwa multimedia interaktif memberikan pengaruh yang cukup efektif terhadap hasil belajar siswa. Maka dapat disimpulkan bahwa multimedia interaktif berpengaruh terhadap hasil belajar siswa kelas X RPL pada mata pelajaran Pemrograman Dasar.

Keywords


Hasil Belajar; Multimedia Interaktif; Eksperimen Semu.

References


Abukasi, Fajarianto. 2019. Pengembangan Multimedia Interaktif Pada Mata Pelajaran Pemrograman Dasar. Gorontalo : Universitas Negeri Gorontalo.

Ananda, Rusydi. dan Muhammad, Fadhli. 2018. Statistik Pendidikan. Medan : CV.Widya Puspita.

Hendrisakti. Damris. dan Asrial. 2013. Pengaruh Penggunaan Multimedia Interaktif,Multimedia Non-Interaktif dan Minat Belajar terhadap Kompetensi Kimia Siswa MAN Cendekia Jambi. Jurnal Edu-Sains. Vol. 1, No. 2. 19-24.

Jennah, Rodhatul. 2009. Media Pembelajaran. Yogyakarta : Antasari Press.

Nopriyanti. dan Sudari, Putu. 2015. Pengembangan Multimedia Pembelajaran Interaktif Kompetensi Dasar Pemasangan Sistem Penerangan Dan Wiring Kelistrikan Di Smk. Jurnal Pendidikan Vokasi, Vol. 5, No. 2, 222-235.

Purwanto. 2016. Evaluasi Hasil Belajar. Yogyakarta : Pustaka Belajar.

Radityan, Fatwa. Kuntadi, Iwa. dan Komaro, Mumu. 2014. Pengaruh Multimedia Interaktif Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Kompetensi Perbaikan Differential. Journal of Mechanical Engineering Education. Vol. 1, No. 2. 239-245.

Raharjo, Sahid. 2019. “Cara Menghitung N-Gain Score Kelas Eksperimen dan Kelas Kontrol dengan SPSS”. (https://www.spssindonesia.com/. Diakses 21 Desember 2020).

Sugiyono. 2013a. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Bandung : Alfabeta.

Sugiyono. 2013b. Statistika Untuk Penelitian. Bandung : Alfabeta.




DOI: https://doi.org/10.37905/inverted.v1i2.10227

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.


Published by:

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN TEKNOLOGI INFORMASI
JURUSAN TEKNIK INFORMATIKA

FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS NEGERI GORONTALO
Jl. Prof. Dr.Ing. B.J. Habibie, Moutong – Tilongkabila Kabupaten Bone Bolango
Homepage : http://ejurnal.ung.ac.id/index.php/inverted
email: inverted@ung.ac.id

Creative Commons Licence

 

This work is licensed under a 
 Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License

 


slot gacor slot gacor hari ini slot gacor 2025 demo slot pg slot gacor slot gacor