PEMANFAATAN TEKNOLOGI APLIKASI TIK TOK PADA PEMBELAJARAN DI SMP NEGERI 2 TONDANO

Yuspan Bempa, Maria Fatimah Larinda, Theodorus Pangalila, Zulfikar Adjie

Abstract


Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pemanfaatan teknologi aplikasi Tik Tok di SMP Negeri 2 Tondano. Penelitian menggunakan metode kualitatif dengan teknik pengumpulan data menggunakan metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Perkembangan teknologi pada abad 21 ini memberikan dampak yang signifikan, apalagi dalam dunia pendidikan. Teknologi yang terintegrasi dengan media pembelajaran membantu guru untuk menciptakan pembelajaran yang interaktif, menyenangkan, dan kreatif bagi peserta didik. Aplikasi Tik Tok adalah salah satu platfrom media sosial yang dapat dimanfaatkan sebagai media pembelajaran. Aplikasi Tik Tok memenuhi kriteria sebuah media pembelajaran yang baik, yaitu menarik dan dekat dengan peserta didik. Pembelajaran dengan memanfaatkan aplikasi Tik Tok sebagai media pembelajaran mendapatkan respon yang baik dari peserta didik. Ini dapat ditunjukkan lewat hasil penelitian ini yang menyimpulkan bahwa penerapan pembelajaran berbasis teknologi aplikasi Tik Tok di SMP Negeri 2 Tondano memiliki dampak positif. Pada pembelajaran tersebut peserta didik sudah mulai membiasakan diri berbaur dengan teknologi yaitu penggunaan aplikasi Tik Tok dalam pembelajaran. Aplikasi Tik Tok di manfaatkan sebagai media belajar untuk mengembangkan potensi diri peserta didik serta memperkuat literasi sehingga mereka dapat menjadi manusia yang literat.

 


Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.37905/jacedu.v3i1.20089

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2023 yuspan bempa

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.