KESIAPSIAGAAN BENCANA BERBASIS MASYARAKAT MELALUI PENDEKATAN PARTISIPATIF
Abstract
Bencana adalah peristiwa atau rangkaian peristiwa yang mengancam dan mengganggu kehidupan yang disebabkan, baik oleh faktor alam atau faktor non alam maupun faktor manusia sehingga mengakibatkan timbulnya korban jiwa manusia, kerusakan lingkungan, kerugian harta benda, dan dampak psikologis.Program kesiapsiagaan bencana berbasis masyarakat (KBBM) bersifat partisipatif dan merupakan pendekatan lintas-sektoral melalui langkah-langkah mitigasi yang diarahkan pada pengurangan kerentanan fisik, lingkungan, kesehatan dan sosial-ekonomi, serta sebab-sebab yang tidak terduga lainnya.Kebaruan dalam kegiatan pengabdian ini adalah karena melaksanakan kegiatan Kesiapsiagaan bencana berbasis masyarakatmelalui pendekatan partisipatif.Tujuan Kegiatan pengabdian ini untuk melakukan pemberdayaan dan peningkatan kapasitas masyarakat dalam mengambil tindakan inisiatif dan mengurangi dampak bencana yang terjadi di desa tempat tinggalnya. Kegiatan dilaksanakan di Desa Diloato Kecamatan Paguyaman Kabupaten Boalemo kegiatan dilaksanakan selama 7 hari dengan rincian pelaksanaan sosialisasi selama 2 hari, kegiatan pelatihan fokus Group discusion (FGD) selama 3 hari dan pembentukan Forum 2 hari. Kegiatan pelatihan dilaksanakan dengan metode FGD dan pemberian materi dalam bentuk Sosialisasi dan simulasi. Hasil kegiatan pengabdian masyarakat dalam bentuk Pembentukan forum penanggulan bencana desa Diloato beranggotakan 30 orang relawan yang telah dilatih,satu buah dokumen Peta rawan bencana untuk melihat letak- letak rawan bencana yang berada di wilayah desa Diloato. Di dalam peta juga dicantumkan jalur evakuasi dan titik kumpul untuk rawan bencana banjir, satu buah dokumen sistem peringatan dini berupa jalur- jalur evakuasi dan titik kumpul untuk penanggulangan bencana banjir dimasing-masing dusun, kegiatan pengabdian masyarakat juga menghasilkan dokumen rencana aksi komunitas, rencana kontigenci bencana alam banjir di tingkat desa Diloato. Kesimpulan perlunya Pembuatan sistim peringatan dini di setiap lokasi yang rawan bencana di tingkat desa yang melibatkan partisipasi masyarakat.
Kata kunci : Bencana; Pemberdayaan masyarakat; Kesehatan.
Full Text:
PDFReferences
Profil Puskesmas paguyaman Kabupaten Boalemo Tahun 2015. 2015;
Saidi A, Karim R, Sarifudin R, Batalipu J. Implementasi Daerah Dalam Menjalankan SPM Bidang Kesehatan. Jambura J Heal Sci Res [Internet]. 2020;2(1):24–31. Available from: http://ejurnal.ung.ac.id/index.php/jjhsr/article/view/4338/1688
Irwan, Nule R. Hubungan Dukungan Sosial Dengan Perilaku Merokok Pada Siswa Smk N 2 Limboto. J Heal Sci Gorontalo J Heal Sci Community [Internet]. 2019;3(1):25–31. Available from: http://ejurnal.ung.ac.id/index.php/gojhes/article/view/2125/1404
Angulo F.J., Nunnery J.A. and BHD. Antimicrobial resistance in zoonotic enteric pathogens. Rev sci tech off Int Epiz. 2004;23(2):485–96.
C B. Emerging Zoonoses and Pathogens of Public Health Ignificance – an Overview. Rev sci tech off Int Epiz. 2004;23(2):435–42.
Cleaveland S., Laurenson M.K. and TL. Diseases Of Humans and Their Domestic Mammals: Pathogen Characteristics, Host Range and The Risk Of Emergency. Philos Trans roy Soc Lond, B, biol Sci. 2001;356(1411):991–9.
Morse S. Factors and Determinants Of Disease Emergencea. Rev sci tech off Int Epiz. 2004;23(2):443–51.
Modul Pelatihan One Health System Mapping and Analysis Resources Toolkit. Ubiversity Minnesota Amerika Serik. 2016;
Dirjen PP dan PL. Pedoman Teknis Penanggulangan Penyakit Zoonosis. Kementrian Kesehat RI Jakarta. 2014;
sugiyono. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta; 2012.
A T. Emerging Diseases and Implication for Global Trade. Rev sci tech off Int Epiz. 2004;23(2):701–8.
Veridiana., Ni Nyoman. TAG dan O. Pengamatan Kasus Gigitan Anjing di Daerah Endemis Rabies. Badan Litbang Kese. 2008;
Rahayu A. Rabies Sebagai Vektor Penyakit. Fak Kedokt Univ Wijaya Kusuma Surabaya. 2010;
Tampi. RJ dan PV. Survei Jentik Nyamuk Aedes aegypti di Desa Teep Kecamatan Amurang Barat Kabupaten Minahasa Selatan. Univ Sam Ratulangi Manad. 2013;
Wahyudi, Indra R, Ginanjar P, Saraswati L. Pengamatan Keberadaan Penyakit Zoonosis di Kelurahan Ketapang. Fak Kesehat Masy Univ Diponegoro. 2013;
DOI: https://doi.org/10.37905/jpkm.v1i2.10312
Refbacks
- There are currently no refbacks.