PELATIHAN TEKNOLOGI PAKAN TERNAK SAPI DI DESA HUTABOHU KECAMATAN LIMBOTO BARAT KABUPATEN GORONTALO

Sri Suryaningsih Djunu, Fahrul Ilham, Sri Yeni Pateda, Syahruddin Syahruddin, Nibras Karnain Laya

Abstract


ABSTRAK

            Desa Hutabohu kecamatan Limboto Barat Kabupaten Gorontalo merupakan salah satu desa yang memiliki potensi limbah tanaman pangan yang melimpah, sehingga sangat berpotensi untuk pengembangan ternak sapi potong. Tujuan kegiatan pengabdian untuk memberikan informasi dan pengetahuan kepada masrakat peternak khususnya di desa Hutabohu kecamatan Limboto Barat Kabupaten Gorontalo dalam memanfaatkan limbah tanaman pangan untuk pakan ternak sapi yang diolah melalui teknologi pakan pakan urea molases blok. Urea molases blok merupakan suplemen pakan untuk memenuhi kebutuhan nutrisi, meningkatkan kecernaan pakan yang berkualitas rendah, meningkatkan palatabilitas pakan sehingga berimbas pada peningkatan bobot ternak. Hasil kegiatan pengabdian diperoleh bahwa semua petani peternak merespon dengan baik kegiatan pelaksanaan kegiatan pengabdian ini karena oleh peternak dirasa sangat membantu dalam memperoleh pakan yang murah, mudah didapat, melimpah dan bernilai nutrisi yang baik. Melalui kegiatan teknologi pembuatan pakan ini diharapkan masyarakat peternak dapat mengaplikasikan, memproduksi pakan urea molases blok secara kontinyu dan berkesinambungan, memiliki pakan sapi yang berkualitas sehingga peningkatan bobot badan ternak sapi dapat tercapai.

 

Kata Kunci: Urea Molases Blok, Pakan Sapi.


Full Text:

PDF

References


DAFTAR PUSTAKA

Djunu, S. S., Saleh, E. J., Zainuddin, S. dan Syahruddin. Suplemen Pakan Urea Molases Blok (UMB) Bagi Masyarakat Peternak. Jurnal Pengabdian Pada Masyarakat Teknologi Pertanian. Vol 2. No 2. Pp 189-194.

Hakim, M., Nuraini., N. Suningsih., K. N. Sari., A. Prawanto., A. R. Azis., T.P. Syawali. 2022. Teknologi Pembuatan Urea Molasses Blok Sebagai Pakan Tambahan (Feed Suplement) Ternak Sapi Potong di Desa Kayu Manis Kecamatan Selupu Rejang Kabupaten Rejang Lebong. Jurnal Pengabdian Nasional. Vol 3 (2): 101-108.

Mondang, R. H dan C. Talib. 2015. Model Pengembangan Sapi Bali dalam usaha Integrasi di Perkebunan Kelapa Sawit. Wartazoa, 25(3):147-157.

Nurwaidah, J., A. L. Toleng., M. N. Hidayat., 2016. Pengaruh Pemberian Pakan Konsentrat dan Urea Molases Blok Terhadap Pertambahan Berat Badan Sapi Potong. JIIP. Vol 2. No 2. Pp 111-121.

Prawira, H, Y., Muhtarudin dan R. 2015. Potensi Pengembangan Peternakan Sapi Potong di Kecamatan Tanjung Bintang Kabupaten Lampung Selatan. Jurnal Ilmiah Peternakan Terpadu. Vol 3 No 4. Pp 250-255.

Saleh, E.J., Syahruddin.,S. S. Djunu., 2021. Pakan Ternak Berbasis Lumpur Sawit Bagi Masyarakat Tani-Ternak Di Desa Pangeya Kecamatan Wonosari Kabupaten Boalemo. Jambura Journal of Husbandry and Agriculture Community Serve (JJHCS). Vol. 1 No. 1 (17-21).

Yanuartono., S. Indarjulianto., H. Purnamaningsih., S. Raharjo. 2015. Evaluasi Klinis dan Laboratoris pada Kejadian Sapi Ambruk Tahun II. Laporan Penelitian. Yogyakarta. Penelitian Unggulan Perguruan Tinggi (PUPT), Universitas Gadjah Mada. Kementrian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi.

Yunuartono., S. Indarjulianto., A. Nururozi., H. Purnamaningsih., S. Raharjo. 2019. Urea Molasses Multinutrien Blok Sebagai Pakan Tambahan Pada Ternak Ruminansia. Jurnal Veteriner. Vol 20. No 3. Pp 445-451.

Zulkarnaen, A., Firmansyah dan M. Farhan. 2022. Analisis Perbedaan Potensi Eksternal dan Internal Antara Pemeliharaan Ternak Sapi di Kebun Sawit Kecamatan Sungai Bahar. Jurnal Ilmiah Ilmu-Ilmu Peternakan. Vol 25. No 1. Pp 40-47.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.