PENGARUH PENGELUARAN DANA PENDIDIKAN, DANA KESEHATAN, DANA INFRASTRUKTUR TERHADAP TINGKAT PENGANGGURAN TERBUKA (TPT) DI PROVINSI GORONTALO

Nurain Pakaya, Muhammad Amir Arham, Frahmawati Bumulo

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Pengeluaran Pemerintah Bidang Pendidikan, Kesehatan, dan Infrastruktur Terhadap Tingkat Pengangguran Terbuka di Provinsi Gorontalo. Data yang digunakan dalam penelitian yaitu data sekunder yang bersumber dari Badan Pusat Statistik dan Direktorat Jenderal Perimbangan Keuangan (DJPK). Metode yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan analisis Regresi Linier Berganda Data Panel, pada periode 2011-2021 di 6 Kabupaten/kota. Hasil analisis menunjukkan bahwa pengeluaran pemerintah bidang pendidikan berpengaruh positif dan signifikan terhadap pengangguran terbuka di Provinsi Gorontalo. Artinya, setiap kenaikan pengeluaran pemerintah bidang pendidikan akan meningkatkan pengangguran terbuka di Provinsi Gorontalo. Pengeluaran pemerintah bidang kesehatan berpengaruh negatif dan signifikan terhadap pengangguran terbuka di Provinsi Gorontalo. Artinya, setiap kenaikan pengeluaran pemerintah bidang kesehatan akan diikuti dengan menurunnya pengangguran terbuka di Povinsi Gorontalo., dan pengeluaran pemerintah bidang infrastruktur berpengaruh positif namun tidak signifikan terhadap pengangguran terbuka di Provinsi Gorontalo. Artinya, setiap kenaikan pengeluaran pemerintah bidang infrastruktur belum tentu dapat mengurangi pengangguran terbuka di Provinsi Gorontalo.

 


Full Text:

PDF

References


Alisman. (2015). Analisis Pengaruh Pertumbuhan Ekonomi dan Pengeluaran Pemerintah terhadap Penyerapan Tenaga Kerja di Kabupaten Aceh Barat. Jurnal REP (Riset Ekonomi Pembangunan), 3(2), 321-333.

Althofia, Nalyda Yola. Neli Agustina. (2015). Pengaruh Pengeluaran Pemerintah untuk Pendidikan, Kesehatan dan Infrastruktur terhadap Pdrb dan Penyerapan Tenaga Kerja di Propinsi Jawa Barat Tahun 2012. Jurnal Aplikasi Statistika Dan Komputasi Statistik, 7(1), 1-20.

Andrisani, Elsa. Mike Triani. (2019). Analisis Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Penawaran Tenaga Kerja di Indonesia. Jurnal Kajian Ekonomi Dan Pembangunan, 1(3), 907-912.

Atmaja, Harry Kurniadi. Kasyful Mahalli. (2015). Pengaruh Peningkatan Infrastruktur terhadap Pertumbuhan Ekonomi di Kota Sibolga. Jurnal Ekonomi, 3(4), 1-18.

Badan Pusat Statistik Provinsi Gorontalo (2022). Berita Resmi Statistik : Indikator Ketenagakerjaan di Provinsi Gorontalo 2011- 2020.

Badan Pusat Statistik Provinsi Gorontalo (2022). Berita Resmi Statistik: Konsep/Penjelasan Teknis Tenaga Kerja.

Bastias, Desi Dwi. (2010). Analisis Pengaruh Pengeluaran Pemerintah atas Pendidikan, Kesehatan dan Infrastruktur terhadap Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Periode 1969-2009. Skripsi. Universitas Diponegoro Semarang.

Chusna, Arifatul. (2013). Pengaruh Laju Pertumbuhan Sektor Industri, Investasi, dan Upah terhadap Penyerapan Tenaga Kerja Sektor Industri di Provinsi Jawa Tengah Tahun 1980-2011. Economics Development Analysis Journal (EDAJ), 2(3), 14-23.

Edy, irwan Christanto. (2009). Analisis Pengaruh Pendidikan Sumber Daya Manusia (SDM) Terhadap Pengangguran Di Propinsi Dati I Propinsi Jawa Tengah. Jurnal ekonomi bisnis dan perbankan, 17(4).

Franita, Riska. (2016). Analisa Pengangguran di Indonesia. Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial, 1(1), 88-93

Gozgor, Giray. (2013). The Impact of trade Openness on the Unemployment rate in G7 Countries. The Journal of International Trade & Economic Development, 23(7), 1018-1037.

Jannah, Nurul, Ryan Arianda, M. Yunus Sofian. (2021). Pengaruh Investasi Pemerintah Dalam Bentuk Pembangunan Infrastruktur Terhadap Kesempatan Kerja di Provinsi Sumatera Utara. Jurnal Studi Ilmu Keagamaan Islam, 2 (4), 83-95.

Indradewa, I Gusti Agung. Ketut Suardhika Natha. (2015). Pengaruh Inflasi, Pdrb dan Upah Minimum terhadap Penyerapan Tenaga Kerja Di Provinsi Bali. Jurnal Ekonomi Pembangunan Universitas Udayana, 4 (8), 923-950.

Iswahyudi Joko, S., Moh.Yamin, D., & Ujiati Suci, R. (N.D.). Pengaruh Tingkat Pendidikan Terhadap Jumlah Pengangguran Di Kota Semarang.

Isyah, M. (2019). Pengaruh Belanja Pendidikan, Kesehatan, dan Infrastruktur Terhadap Tingkat Pengangguran Di Kabupaten Barru. Jurnal Ilmu Ekonomi.

Kurniawan, Roby Cahyadi. (2013). Analisis Pengaruh PDRB, UMK, Dan Inflasi terhadap Tingkat Pengangguran Terbuka di Kota Malang Tahun 1980-2011. Skripsi. Universitas Brawijaya.

Rachim, Rizka Juita. (2013). Analisis Pengaruh Upah Minimum Provinsi, Pengeluaran Pemerintah, Investasi Swasta dan Jumlah Penduduk terhadap Pengangguran Terbuka di Provinsi Sulawesi Selatan Periode 1996-2010. Skripsi. Universitas Hasanuddin Makasar.

Pratama, Yodan Riza Agung. Lorentino dan Yustirania Septiani. (2020). Analisis Pengaruh Pdrb, Ump, Investasi, dan Penduduk terhadap Tingkat Pengangguran Terbuka Jawa Tengah 2003-2018. Journal of Economic, 2(3), 784-797

Pratiwi, Ni Putu Ambar. I Gusti Bagus Indrajaya. (2019). Pengaruh Pertumbuhan Ekonomi dan Pengeluaran Pemerintah terhadap Penyerapan Tenaga Kerja serta Kesejahteraan Masyarakat di Provinsi Bali. Buletin Studi Ekonomi, 24 (2), 220-233.

Prawira, Syurifto. (2018). Pengaruh Pertumbuhan Ekonomi, Upah Minimum Provinsi, dan Tingkat Pendidikan terhadap Pengangguran Terbuka di Indonesia. Jurnal Ekonomi, 1(1), 162-168.

Priastiwi, Dian. (2018). Analisis Pengaruh Jumlah Penduduk, Pendidikan, Upah Minimum, dan Pdrb terhadap Tingkat Pengangguran Terbuka Di Provinsi Jawa Tengah. Skripsi. Universitas Diponegoro Semarang.

Sena, Tety Fadhila. (2011). Variabel Antiseden Organizational Citizenship Behavior (Ocb). Jurnal Dinamika Manajemen, 2(1), 70- 77.

Septiani, Nurul. (2019). Analisis Pengaruh Pengeluaran Pemerintah pada Sektor Pendidikan, Sektor Kesehatan dan Sektor Infrastruktur terhadap Pertumbuhan Ekonomi dalam Perspektif Ekonomi Islam (Studi Kasus Kabupaten Pringsewu 2010- 2017). Skripsi. Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung

Suaidah, Imarotus dan Hendry Cahyono. (2013). Pengaruh Tingkat Pendidikan Terhadap Tingkat Pengangguran Di Kabupaten Jombang. Jurnal Pendidikan Ekonomi (JUPE), 1(3).

Sugiyono, 2018. Metode Penelitian Kuantitatif. Bandung: Alfabeta.

Sugiyono, 2011. Metode Penelitian Deskriptif Kualitatif. Bandung: Alfabeta.

Syahputra, Angga. Erfit dan Nurhayani. (2019). Analisis Pengaruh Pertumbuhan Ekonomi, Pengeluaran Pemerintah, Upah Minimum dan Tingkat Pendidikan terhadap Tingkat Pengangguran Terbuka Provinsi-Provinsi di Sumatera. Jurnal Perspektif Ekonomi Dan Pembangunan Daerah, 8(2), 95-106.

Utary, Anis Rachma. Mardiana dan Theresia Militina. (2017). Analisis Pengaruh Pengeluaran Pemerintah Daerah Sektor Pendidikan dan Kesehatan serta Infrastruktur terhadap Tingkat Pengangguran serta Tingkat Kemiskinan. Jurnal Ekonomi dan Bisnis, 13(1), 50-60.




DOI: https://doi.org/10.37905/jsep.v1i1.21246

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


                        

Alamat Redaksi Jurnal Studi Ekonomi dan Pembangunan: Program Studi Ekonomi Pembangunan, Jurusan Ilmu Ekonomi, Fakultas Ekonomi, Universitas Negeri Gorontalo. Jalan Jendral Sudirman, Nomor 6, Kota Gorontalo, Provinsi Gorontalo 96128, Indonesia. Telp. 0811432884; 08114329905 (Telepon/SMS/WA), E-mail : JSEPfekon@ung.ac.id