Kualitas Fisik Daging Ayam Kampung Unggul Balitnak yang Diberi Tepung Jeroan Ikan Cakalang Dalam Ransum

Mila Ardiyanti, Srisukmawati Zainudin, Siswatiana R. Taha

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimanakah pengaruh pemberian tepung jeroan ikan cakalang sebagai subtitusi tepung ikan dalam ransum terhadap susut masak, daya ikat air, pH dan warna daging ayam KUB. Penelitian ini dilakukan selama tiga bulan pada dari bulan November 2022 hingga Januari 2023 dan bertempat di Laboratorium Ternak Unggas Jurusan Peternakan Fakultas Pertanian Universitas Negeri Gorontalo. Penelitian ini menggunakan metode rancangan acak lengkap (RAL) dan terdiri dari tiga perlakuan dan lima ulangan sehingga terdapat 15 unit percobaan, masing-masing percobaan menggunakan 5 ekor ayam sehingga ayam yang dibutuhkan berjumlah 75 ekor. P0 tepung ikan dalam ransum ikan 10% + 0% tepung jeroan ikan cakalang, P1 tepung ikan dalam ransum 7,5% + 2,5% tepung jeroan ikan cakalang, P2 tepung ikan dalam ransum 5% + 5% tepung jeroan ikan cakalang. Hasil penelitian menunjukan bahwa pemberian tepung jeroan ikan cakalang terhadap kualitas fisik daging ayam KUB memberikan pengaruh nyata terhadap pH, WHC dan warna daging pada kekuningan (b), tetapi tidak memberi pengaruh nyata terhadap cooking loss, warna daging pada (L) kecerahan dan (a) kemerahan. Maka dapat disimpulkan bahwa pemberian tepung jeroan ikan cakalang dengan taraf 5% dapat diberikan.


Full Text:

PDF

References


DAF TAR PUSTAKA

Aberle, E. D., J. C, Forrest, D. E., Gerrard and E. W. Millis. 2001. Principles of Meat Science. W. H/Freeman and Co. San Fransisco.

Lawrie, R.A. 2003. Ilmu Daging (Penerjemah A. Parakkasi dan Yudha A). Universitas Indonesia Press, Jakarta.

Melda, A., Dwiloka, B dan Bhakti, E, S. 2013. Total bakteri, pH dan kadar air daging ayam broiler setelah direndam dengan ekstrak daun seruduk (Melastoma malabathricum L.) selama masa simpan. Jurnal Pangan dan Gizi Vol.04 No.07.

Nusi A., Zainudin S., Syahrudin & Datau F. 2021. Penggunaan tepung jeroan ikan cakalang terhadap produksi telur burung puyuh.Jambura Journal of Animal Science, Volume.4 No.1.

Pangestika, SD., Dihansih, E., Anggraeni. 2018. Subtitusi Pakan Dasar Dengan Pakan Non Konvensional Terfermentasi Dalam Ransum Terhadap Kualitas Fisik Daging Ayam. Jurnal Peternakan Nusantara.

Soeparno. 2009. Ilmu dan Teknologi Daging. Gadjah Mada University Press. Yogyakarta.

Wibowo, Hari, C., Sri Budi Wahjuningsih., Anisa Rachma Sari., 2021. Penyuluhan Kriteria Daging Ayam yang Sehat dan Berkualitas Pada Kelompok Ibu-ibu PKK RT 02 RW 08 Kelurahan Tlogosari Kulon, Semarang.

Zulfahmi, Muhammad. 2010. Daya Ikat Air, Kadar Air, pH dan Organoleptik Daging Ayam Petelur Afkir Yang Direndam Dalam Ekstrak Kulit Nanas (Ananas comosus L.Merr) Dengan Konsentrasi Yang Berbeda. Program Studi Peternakan Fakultas Pertanian dan Peternakan Universitas Negeri Sultan Syarif Kasim. Riau Pekanbaru.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.