Pembelajaran dengan Model Discovery Learning Berbasis Chemdraw untuk Meningkatkan Pemahaman Konsep Ikatan Kovalen
Apriyanto Syawal, Lukman Abdul Rauf Laliyo, Mangara Sihaloho, Haris Munandar
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui peningkatan pemahaman konsep ikatan kovalen siswa kelas X IPA 3 di SMA Negeri 1 Suwawa dengan model pembelajaran discovery learning berbasis chemdraw. Penelitian ini dilakukan di SMA Negeri 1 Suwawa pada materi ikatan kovalen dengan jenis penelitian tindakan kelas (PTK). Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas X IPA 3 di SMA Negeri 1 Suwawa yang berjumlah 29 orang. Penelitian ini dilakukan dalam 2 siklus. Tes yang digunakan adalah tes uraian dengan jumlah soal 5 nomor tiap siklus. Pengukuruan pemahaman konsep siswa dianalisis dengan cara menghitung persentase berdasarkan jumlah skor siswa yang dibagi dengan skor total dan dikalikan 100% dengan kriteria tingkat pemahaman tinggi, sedang, dan rendah. Hasil presentase pemahaman konsep pada siklus I sebesar 73,1% dan meningkat pada siklus II sebesar 95,2% sehingga telah memenuhi indikator kinerja sebesar 85%. Hal ini juga didukung oleh kegiatan guru dan kegiatan siswa yang mengalami peningkatan yang awalnya pada siklus I persentase kegiatan guru dari 40,7% dengan kategori cukup menjadi 95,7% dengan kategori sangat baik dan persentase kegiatan siswa dari 39,1% dengan kategori kurang menjadi 94,1% dengan kategori sangat baik.
Keywords
Pemahaman Konsep, Discovery Learning, Chemdraw
DOI:
https://doi.org/10.34312/jjec.v4i1.13222
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Editorial Office
|